Pengertian Organisasi
James D.
Mooney : Organisasi adalah
bentuk setiap perserikatan
manusia untuk mencapai suatu tujuan bersama.
Chester I. Barnard : Organisasi adalah suatu
system dari aktivitas
kerjasama yang dilakukan oleh dua orang atau
lebih.
George R.Terry :
Organisasi adalah
tindakan mengusahakan hubungan kelakuan
yang efektif antara oramg-orang, sehingga mereka dapat bekerja sama secara
efisien dan memperoleh kepuasan pribadi dalam melaksanakan tugas dan mencapai
tujuan.
Malayu SP Hasibuan:Organisasi adalah sistem perserikatan formal,
berstruktur dan terkoordinasi dari sekelompok orang yang bekerja sama dalam
mencapai tujuan ttt.
Unsur pengorganisasian
Tiga ciri dari suatu organisasi :
1.
Adanya sekelompok orang
2. Antar hubungan terjadi dalam suatu
kerjasama yang harmonis.
3. Kerjasama didasarkan atas hak, kewajiban
dan tanggungjawab masing-masing orang untuk mencapai tujuan.
Organisasi dapat disimpulkan sbb :
1.
Organisasi dalam arti badan
adalah sekelompok orang yang bekerjasama untuk mencapai sesuatu atau beberapa
tujuan ttt.
2.
Organisasi dalam arti badan
atau struktur adalah gambaran secara skematis tentang hubungan, kerjasama dari
orang-orang yang terdapat dalam rangka usaha mencapai suatu tujuan.
Memahami proses
pengorganisasian dan Asas
pengorganisasian
Prinsip-prinsip atau proses
pengorganisasian :
1.
Perumusan tujuan dengan jelas
Tujuan berperan sebagai : Pedoman, landasan,
aktivitas yang akan dilakukan.
2.
Pembagian kerja (job description)
Beberapa dasar pedoman pembagian kerja : Atas dasar wilayah, benda
yang diproduksi, langganan, waktu dsb.
3.
Delegasi kekuasaan/pelimpahan
wewenang.
Yang harus diperhatikan : Harus dibarengi tanggungjawab, pada
orangyang tepat, motivasi dan dibimbing diawasi.
4.
Rentang Kekuasaaan
Berapa jumlah bawahan sehingga pemimpin dapat memimpin secara
efektif.
5.
Tingkat pengawasan
6.
Kesatuan perintah dan
tanggungjawab
7.
Koordinasi.
8.
Tipe organisasi, manajer harus
menetapkan tipe organisasi yang akan dipakai (line organization, line and staff organization atau function organization).
Pengertian Rentang Kendali
Rentang kendali sangat penting dalam organisasi, karena berhubungan
dengan pembagian kerja, koordinasi dan kepemimpinan seorang pemimpin.
Rentang kendali perlu dalam suatu organisasi karena adanya limits
factor (keterbatasan) manusia, yaitu : keterbatasan waktu, pengetahuan,
kemampuan dan perhatian.
Rentang kendali adalaj jumlah
bawahan langsung yang dapt dipimpin dan dikendalikan secara efektif oleh
seorang pemimpin, idealnya 3 sampai 9 orang.
Asas Pendepartemenan
Adalah
mengelompokkan kegiatan-kegiatan yang sama dan berkaitan erat ke dalam suatu
unit kerja.
Dasar
pendepartemanan dibentuk berdasarkan :
1.
Enterprise function (fungsi perusahaan)
Biasanya departemen/bagian yang terdapat dalam perusahaan
adalah :
Departemen produksi, perdagangan, keuangan, keamanan, pembukuan
dan kepemimpinan.
2.
Management product (fungsi manajemen)
Biasanya departemen/bagian yang ada dalam perusahaan adalah :
Bagian pengembangan (planning
dan organizing), urusan SDM/staffing, Pelaksana/operasional dan
Audit/pengendalian.
3.
Process
product (proses produksi)
Adalah bagian pemintalan, penenunan, pencelupan dan finishing.
4.
Product (dasar produk/hasil)
Maka bagian yang terdapat dalam perusahaan terganutng banyaknya
jenis produk/hasilnya. Misal, pabrik mobil toyota,
produksinya toyota kijang, toyota
corolla dan toyota
corona.
5.
Customer (dasar pasar/langganan)
Berdasar barang yang dijual. Misal bagian buku agama, bagian buku
sosial, bagian buku ekonomi dll.
6.
Territory (dasar wilayah/tempat)
Misalnya bagian penjualn di Lampung, palembang
dll.
7. Time
(waktu/shiff) Misalnya:
Bagian pagi, siang atau malam.
8.
Simple number (jumlah) Misal : kelompok
satu, dua, tiga dll
9. Combination
Misal fungsi perusahaan, fungsi manajemen, fungsi pemasaran, fungsi territory dll.
10.
Matriks
Supervisi bersifat dualistis yaitu supervisi teknis dari pimpinan
teknis dan supervisi administratif. Misal dalam organisasi terdapat 5 kelompok,
A, B, C, D dan E yang masing-masing mewakili 5 macam skill teknis yang berbeda.
Setiap kesatuan teknis mempunyai seorang pemimpin yang merupakan bawahan
manajer bidang servise teknis. Sedangkan
kelompok administratif nomor 1 misalnya terdiri dari seorang teknik dari setiap
kelompok 5 kelompok teknis yang ada, sedangkan kelompok administratif nomor 2
tidak mempunysai teknik.
sumber : e-book Pak Irawan